Parlementaria

DPRD KTT Apresiasi Pasar Murah Subsidi Pemkab

TANA TIDUNG – Kegiatan pasar murah subsidi yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Tana Tidung (KTT) melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop) KTT, mendapat antusias dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) KTT hingga masyarakat.

Wakil ketua komisi I DPRD Tana Tidung, Hanapi mengaku yang telah dilakukan oleh Pemkab Tana Tidung sudah sangat tepat, khususnya dalam membantu masyarakat di tengah naiknya harga sembako.

“Masyarakat sangat antusias setiap pasar murah ini dibuka, artinya memang hal ini yang dibutuhkan oleh masyarakat kita saat ini,” kata Hanapi, Jumat, 15 Juli 2022.

Hanapi mengungkapkan harapannya agar Pemkab Tana Tidung bisa terus menggelar kegiatan pasar murah ini hingga ke desa-desa terpencil.

“Kalau bisa jangan di sekitar Tideng Pale saja, tapi juga sampai ke Tengku Dacing,” tandasnya. (adv/ac)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button